Mudah! Begini Cara Cek Saldo Asuransi BRI Life

cara cek saldo asuransi bri life

Jika kamu baru saja menggunakan asuransi BRI Life, mungkin kamu akan kebingungan mengenai bagaimana cara cek saldo asuransi BRI Life. 

Namun, kamu tidak perlu khawatir lagi, karena terdapat beberapa langkah yang bisa dilakukan secara mudah dalam mengecek saldo asuransi BRI Life yang kamu miliki. 

Adapun beberapa cara yang dapat kamu lakukan dalam mengecek saldo asuransi yang kamu miliki pada BRI Life, di antaranya melalui call center, website laporan unit, hingga melalui datang ke kantor cabangnya langsung.

Untuk mengetahui langkah-langkah apa saja yang harus dilakukan, simak penjelasan artikel Lifepal berikut sampai tuntas ya!

Cara Cek Saldo Asuransi BRI Life

Sebelum mengetahui bagaimana cara cek saldo asuransi BRI Life, kamu perlu mengetahui secara singkat terlebih dahulu mengenai apa itu asuransi BRI Life.

Pada dasarnya, BRI Life merupakan salah satu perusahaan asuransi yang dimiliki oleh Bank Rakyat Indonesia (BRI) sejak tahun 1987. 

Saat ini, BRI Life merupakan salah satu asuransi jiwa nasional yang paling unggul di Indonesia dan sudah memiliki 33 kantor penjualan dengan sistem yang konvensional dan 11 kantor penjualan berbasis syariah.

Misi yang dimiliki oleh BRI Life sendiri adalah untuk memberikan pelayanan terbaik untuk semua lapisan masyarakat di Indonesia. 

Jika kamu adalah salah satu pemegang polis dari asuransi BRI Life, maka berikut adalah beberapa cara cek saldo asuransi BRI Life yang dapat kamu lakukan. 

1. Cek Asuransi BRI Life Lewat Call Center

Cara pertama yang dapat kamu lakukan dalam mengecek saldo asuransi BRI Life yang kamu miliki adalah melalui call center. Cara satu ini merupakan cara termudah yang dapat kamu lakukan, karena kamu akan mendapatkan informasi yang dibutuhkan hanya dari rumah melalui panggilan suara.

Adapun beberapa cara yang harus kamu lakukan, di antaranya adalah sebagai berikut.

  1. Menghubungi call center BRI Life di nomor 1500-087.
  2. Tunggu hingga panggilan kamu terhubung dengan petugas BRI Life.
  3. Setelah di angkat, kamu bisa mengikuti arahan telepon sesuai dengan jenis pengaduan.
  4. Menyampaikan kepada petugas BRI Life bahwa kamu ingin melakukan pengecekan terhadap saldo asuransi BRI Life yang kamu miliki.
  5. Petugas BRI Life akan meminta beberapa informasi mengenai data diri yang kamu miliki dan akan melakukan pengecekan ke operator pusat.

2. Cek Asuransi BRI Life Lewat Website Resmi

Cara selanjutnya yang bisa kamu lakukan adalah melalui website resmi yang dimiliki oleh BRI Life. Adapun beberapa langkah yang dapat kamu lakukan, di antaranya sebagai berikut.

  1. Mengunjungi situs BRI Life
  2. Klik tulisan “Registrasi Baru”
  3. Mengikuti semua prosedur yang diminta oleh situs tersebut, seperti mengisi nama, nomor telepon, hingga email
  4. Setelah memiliki akun, kamu bisa mengecek saldo asuransi BRI Life yang kamu miliki dengan mengklik tulisan “Unduh E-Polis”
  5. Setelah itu, kamu akan dimintai untuk memasukkan nomor HP dan password yang sudah dibuat
  6. Jika sudah, maka kamu bisa memasukkan nomor HP dan password tersebut untuk mengetahui jumlah saldo asuransi BRI Life yang kamu miliki melalui laporan e-polis

Cek Asuransi BRI Life Lewat Kantor Layanan BRI Life Terdekat

Cara terakhir yang bisa kamu lakukan adalah dengan mengunjungi kantor layanan BRI Life terdekat. 

Jika kamu sudah sampai pada kantor layanan BRI Life terdekat, maka kamu bisa langsung mengambil nomor antrian dan menyampaikan kepada petugas bahwa kamu ingin mengetahui cara cek saldo asuransi BRI Life. 

Nantinya, petugas akan membantu kamu dengan meminta ID polis yang kamu miliki untuk melakukan pengecekan.

Kamu juga bisa mengetahui informasi terbaru terkait Bancassurance BRI Life di artikel Lifepal lainnya.

Cara Membayar Premi Asuransi BRI Life

Jika kamu sudah memiliki asuransi BRI Life, maka tanggung jawab selanjutnya yang harus kamu lakukan adalah dengan membayar premi asuransi BRI Life yang sudah kamu miliki.

Dalam cara membayar premi asuransi BRI Life sendiri terdapat beberapa cara dan langkah yang bisa kamu lakukan, di antaranya adalah sebagai berikut. 

1. Melalui ATM BRI

  • Masukkan kartu dan PIN
  • Memilih menu “Transaksi Lain”
  • Memilih menu “Pembayaran”
  • Memilih menu “Lainnya”
  • Memilih menu “ Asuransi”
  • Memilih “Kode BRI Life 50010”
  • Masukkan nomor polis yang kamu miliki
  • Jumlah tagihan akan muncul di layar
  • Pilih “Ya” untuk menyelesaikan transaksi
  • Menyimpan struk sebagai bukti pembayaran

2. Melalui ATM Bank Lain

  • Masukkan kartu ATM dan PIN
  • Memilih menu “Transfer Antar Bank”
  • Memilih bank “BRI”
  • Masukkan nomor virtual account
  • Jumlah tagihan akan muncul di layar
  • Pilih “Ya” untuk menyelesaikan transaksi
  • Menyimpan struk sebagai bukti pembayaran

3. Melalui Mobile Banking

  • Mengunduh aplikasi BRI Mobile
  • Memilih menu “BRIVA”
  • Masukkan nomor virtual account
  • Masukkan nominal yang sesuai dengan jumlah premi yang harus kamu bayar
  • Masukan PIN untuk menyelesaikan pembayaran
  • Screenshot bukti pembayaran

4. Melalui Mobile Banking Lain

  • Mengunduh aplikasi sesuai dengan bank masing-masing
  • Memilih bank tujuan “BRI”
  • Masukkan nomor virtual account
  • Masukkan nominal premi yang harus dibayarkan
  • Masukkan PIN untuk menyelesaikan pembayaran

5. Melalui Teller Bank BRI

  • Mengisi slip transfer dan masukkan nomor virtual account
  • Menulis nominal pembayaran yang harus dibayarkan
  • Memberikan slip transfer ke teller bank
  • Menyimpan salinan slip sebagai bukti pembayaran

Keunggulan Asuransi BRI Life

Seperti yang sudah dijelaskan di atas, asuransi BRI Life adalah salah satu asuransi jiwa nasional yang paling unggul di Indonesia, yang tentunya akan memberikan banyak keunggulan kepada nasabah yang dimilikinya. 

Adapun beberapa keunggulan dari asuransi BRI Life, di antaranya adalah sebagai berikut.

  • Memiliki jangkauan yang luas dengan lebih dari 50 kantor cabang yang tersebar di seluruh Indonesia
  • Memiliki keuangan yang sangat kuat dan stabil dengan rasio solvabilitas lebih dari 5 kali standar
  • Bancassurance Lentera yang merupakan salah satu produk asuransi BRI Life dan menawarkan jaminan pengembalian premi sebesar 110% jika tidak ada klaim selama 5 tahun
  • Menawarkan kemudahan kepada nasabah untuk memilih pengelolaan dana investasi sesuai dengan kebutuhan yang dimilikinya, baik secara konvensional maupun syariah
  • BRI Life memberikan kemudahan kepada nasabah dalam mengakses informasi polis dan dalam pengajuan klaim
  • BRI Life memberikan kebijakan bahwa nasabah boleh berhenti atau mengundurkan diri saat masa asuransi masih aktif, dan dana hasil investasi bisa ditarik oleh nasabah dengan mudah tanpa adanya potongan biaya

Ketahui juga macam-macam manfaat BRI Life yang bisa memproteksi finansialmu dari berbagai risiko yang mungkin menimpa. 

FAQ Seputar Cara Cek Saldo Asuransi BRI Life

Ya, dan jika kamu ingin mengambil uang asuransi BRI Life yang kamu miliki, maka kamu harus melengkapi dokumen dan mengisi formulir klaim sesuai dengan ketentuan yang dimiliki oleh BRI Life.

Besaran premi asuransi BRI Life dapat terbagi menjadi beberapa golongan yang cukup terjangkau, di antaranya mulai dari Rp10.000 per bulan hingga Rp2.300.000 per bulan.