Berbagai Ukuran Batu Ginjal dan Pengobatan yang Sesuai, Apa Saja?

Ukuran batu ginjal

Sebagai salah satu organ vital, ginjal memiliki peran penting dalam menyaring dan mencegah potensi penumpukan racun dalam tubuh. Apabila racun dan limbah tubuh mengendap sampai tidak bisa keluar, ini bakal membentuk ukuran batu ginjal yang terus membesar..

Batu ginjal dapat membesar hingga seukuran bola golf, lho. Oleh sebab itu, penting juga untuk memahami berbagai ukuran batu ginjal dan pengobatan yang sesuai.

Nah, mungkin kamu penasaran mengapa racun dan limbah bisa mengendap dalam tubuh, ya. Dasarnya, setiap makanan yang masuk bakal melalui tahap pemrosesan oleh organ-organ tubuh.

Selanjutnya, sisa asupan ini akan disaring kembali oleh ginjal. Terakhir, jika mengandung zat berbahaya, asupan ini akan langsung dikeluarkan melalui urine.

Namun, fungsi organ ini juga bisa berujung gagal ketika terlalu keras bekerja. Misalnya, faktor pola makan atau aktivitas sehari-hari dapat memengaruhi kinerja sekaligus kesehatan ginjal

Akibatnya, ginjal harus bekerja lebih keras dalam menyaring sisa asupan ataupun racun. Makanya, terdapat berbagai ukuran batu ginjal sehingga membutuhkan penanganan yang tepat.

Perlu kamu tahu bahwa mengeluarkan batu ginjal itu cenderung sulit dan menyakitkan, tergantung pada kondisi pasien dan ukurannya. Biasanya ukuran batu ginjal yang kecil tidak akan menyebabkan kerusakan yang serius

Justru, dokter mungkin bakal menganjurkan konsumsi obat-obatan dan memperbanyak minum air untuk mengeluarkan batu ginjal tersebut. 

Sebelum terlambat, ada baiknya kamu menyiapkan pencegahan dini. Caranya, cukup perbaiki pola hidup secara berkala. Nyatanya, hal sederhana ini memiliki efek yang signifikan bagi kesehatan ginjal dan seluruh tubuh.  

Lantas, ada apa saja ukuran batu ginjal? Bagaimana pengobatannya? Yuk simak pembahasan ini lebih lanjut!

Apa itu batu ginjal dan batu saluran kemih?

Batu ginjal dan batu saluran kemih, merupakan hasil pembentukan materi keras dari mineral dan garam yang terdapat di dalam ginjal.

Umumnya, materi keras ini berasal dari endapan sisa limbah yang mengkristal sehingga menyerupai batu. Ditambah endapan limbah bisa disebabkan oleh sisa makanan atau masalah kesehatan lainnya. 

Tak hanya menetap di ginjal, batu ginjal bisa berpindah ke tempat lain. Perpindahan batu ginjal akan terjadi di sekitar saluran urine, dari ginjal, ureter (saluran kemih membawa urine dari ginjal menuju kandung kemih), kandung kemih, ke uretra (saluran kemih yang membawa urine ke luar tubuh).

Jika batu ginjal ini terdeteksi dan tertangani sejak awal, kamu bisa mencegah kerusakan parah pada ginjal. 

Ukuran batu ginjal dan batu saluran kemih 

Setelah mengetahui definisinya, kini kamu perlu memahami berbagai ukuran batu ginjal yang ada. Pasalnya, ukuran batu ginjal juga bisa menjadi faktor penyebab kencing batu. 

Pertama, ukuran batu ginjal yang tergolong kecil dengan ukuran sekitar 4-6 mm. Inilah ukuran batu ginjal yang bisa keluar secara alami lewat urine dalam kisaran waktu 30-45 hari. Akan tetapi, dianjurkan untuk menggunakan bantuan obat kencing batu agar proses keluarnya lebih lancar. 

Berikutnya, ukuran batu ginjal yang besar dengan ukuran sekitar 6-10 mm. Untuk mengeluarkannya, kamu perlu melakukan tindakan medis. Makanya, ini juga dianggap sebagai ukuran batu ginjal yang berbahaya. Jika tak segera ditangani, batu akan menghalangi aliran urine sehingga memicu masalah pada saluran kemih. 

Jenis batu ginjal dan batu saluran kemih

Selain ukuran batu ginjal yang berbeda, ternyata ada jenis batu ginjal yang berbeda pula. Dengan mengetahui jenisnya, kamu bakal bisa menerima pengobatan yang lebih sesuai kebutuhan. Berikut beberapa jenis batu ginjal.

1. Batu Kalsium

Jenis batu ginjal yang pertama disebut dengan batu kalsium. Batu ini terbentuk dari kadar kalsium yang terlalu tinggi. Terlebih, jenis batu ginjal ini yang sering dialami oleh banyak orang dan menyebabkan kencing batu. 

Selain kalsium yang diproduksi secara alami dari hati, jenis batu ginjal ini juga dapat dipicu kalsium pada makanan. Mulai dari sayur, buah, kacang, atau cokelat. Ditambah kadar vitamin D yang tinggi dan efek operasi terbukti bisa memicu pembentukan jenis batu kalsium ini. 

2. Batu Asam Urat

Sesuai namanya, jenis batu asam urat ini disebabkan oleh kadar asam urat tinggi dalam darah. Hal ini dapat terpicu oleh beberapa faktor penyebab, di antaranya, asupan makanan yang sarat purin, kurangnya cairan, dan riwayat penyakit asam urat sendiri.

Berbeda dengan jenis batu ginjal sebelumnya, jenis batu ini lebih sering dialami oleh para pria. Tak hanya itu, tetapi batu asam urat juga bisa disebabkan oleh efek samping kemoterapi dan beberapa penyakit tertentu, seperti diabetes atau sindrom metabolik. 

3. Batu Struvit

Jika batu asam urat lebih banyak dialami oleh pria, jenis batu ginjal ini banyak terjadi pada wanita. Disebut dengan batu struvit, ini kerap ditemukan pada penderita infeksi saluran kemih.

Ditambah ukuran batu ginjal ini cukup besar dan memiliki proses pembentukan yang cepat. Akibatnya, hal ini dapat menimbulkan penghambatan pada saluran kemih. 

4. Batu Sistin

Terakhir, jenis batu ginjal bernama batu sistin yang paling jarang ditemukan. Batu sistin ini sering kali disebabkan oleh sistinuria, yakni penyakit turunan yang menyebabkan pengeluaran asam amino berlebihan dari ginjal. 

Pengobatan batu ginjal dan saluran kemih

Sama halnya dengan jenis dan ukuran batu ginjal yang berbeda, maka pengobatannya juga harus sesuai kebutuhan. Agar kamu bisa mengetahui jenis dan ukuran batu ginjalnya, sebaiknya periksakan diri ke dokter.

Nanti dokter baru bisa memberikan resep obat kencing batu yang tepat. Jenis obat yang tepat bakal mencegah pembentukan batu sekaligus memudahkan pengeluaran batu lewat saluran kemih.

Jika ukurannya sangat besar, kamu mungkin membutuhkan terapi selain obat atau bahkan hingga operasi.

Obat-obatan

Berikut beberapa obat yang mungkin akan diresepkan:

1. Alpha blocker

Obat alpha blocker atau penghambat alfa bermanfaat untuk menghancurkan ukuran batu ginjal yang besar dengan kisaran 5-10 mm. Dengan begitu, sisa ukuran batu ginjal yang kecil bisa keluar sendiri melalui saluran kemih. Cara kerjanya, melemaskan otot saluran kemih agar batu ginjal dapat keluar lebih lancar. 

2. Diuretik

Dengan mengurangi penyerapan garam dan mineral dalam ginjal, obat diuretik akan bekerja untuk meningkatkan produksi urine. Karena lebih sering buang air kecil, penumpukan ukuran batu ginjal yang kecil bisa keluar melalui saluran kemih. Dengan begitu, kamu bisa mencegah pembentukan batu ginjal yang berulang.  

3. Allopurinol

Selanjutnya, obat allopurinol yang mampu menghancurkan jenis batu asam urat. Cara kerja obat ini adalah dengan mengurangi produksi asam urat dalam tubuh. 

4. Kalium sitrat

Apa itu obat kalium sitrat? Biasanya obat ini berguna untuk meningkatkan pH dan kadar sitrat dalam urine. Oleh karena itu, kandungan mineral pada urine tidak mudah mengendap sehingga mencegah terbentuknya batu ginjal. 

5. Natrium bikarbonat

Sering disebut dengan natrium sitrat, obat natrium bikarbonat ini akan mengurangi gejala batu ginjal yang disebabkan oleh tingkat asam lambung tinggi.

Ditambah obat ini akan mempermudah pengeluaran asam urat dari ginjal. Alhasil, ini bakal mencegah perkembangan dan pembentukan batu ginjal yang serius. 

6. Antibiotik

Teruntuk jenis batu struvit, obat antibiotik yang diresepkan dokter berfungsi untuk melawan bakteri di saluran kemih. Obat antibiotik ini juga dapat mengatasi kencing batu akibat infeksi saluran kemih secara maksimal.

ESWL (extracorporeal shock wave lithotripsy)

Alat ESWL memancarkan gelombang suara dengan frekuensi tinggi yang dapat memecahkan batu ginjal. Batu-batu ini akan menjadi bagian-bagian kecil sehingga batu lebih mudah keluar melalui urine.

Ureteroskopi

Alat berupa selang yang dilengkapi kamera bernama ureteroskopi akan dimasukkan ke lokasi batu melalui ureter. Alat ini juga berguna untuk memecah batu agar menjadi ukuran kecil agar bisa dikeluarkan bersama urine.

Precutaneous nephrolithotomy

Apabila ukuran batu ginjal mencapai 2-3 cm dan tidak bisa diatasi dengan ESWL, dokter mungkin akan menawarkan prosedur ini.

Ini termasuk prosedur minimal invasif atau pembedahan kecil. Dokter akan memasukkan alat nefkroskop melalui sayatan kecil di bagian punggung bawah. Batu ginjal akan langsung dikeluarkan atau diperkecil dengan laser.

Bedah terbuka

Ini merupakan metode invasif atau pembedahan cukup besar. Umumnya dilakukan untuk mengeluarkan batu ginjal dengan ukuran sangat besar atau bentuknya tidak normal. Prosedur ini terbilang jarang dilakukan.

Tips dari Lifepal! Sekian informasi tentang berbagai ukuran batu ginjal dan pengobatan yang sesuai. Mendeteksi batu ginjal lebih dini akan mencegah kerusakan permanen pada ginjal. Oleh sebab itu, terapkan pola hidup sehat secara rutin, ya. 

Daripada menyesal, pastikan kamu menjaga seluruh kesehatan tubuh. Pasalnya, biaya kesehatan itu bukan hal yang simpel. Agar lebih mantap, coba siapkan asuransi kesehatan yang tepat sebagai jaminan ekstra.

Biaya perawatan batu ginjal mahal, untung ada asuransi

Biaya operasi batu ginjal dan prosedur lainnya itu tidak murah. Bahkan untuk metode ESWL di RS di Jakarta, biayanya mulai dari Rp4 jutaan dan ada yang mencapai Rp20 juta. Ini bergantung pada setiap fasilitas yang disediakan rumah sakit.

Di beberapa fasilitas kesehatan, biaya operasi batu ginjal ditanggung oleh BPJS Kesehatan. Kamu juga bisa memastikan lebih dulu biaya apa saja yang ditanggung asuransi kesehatan sebelum memilih pengobatan yang paling tepat untuk batu ginjal.

Bingung memilih asuransi kesehatan yang tepat? Simak video berikut ini yuk!

Pertanyaan seputar ukuran batu ginjal

Pertama, ukuran batu ginjal yang tergolong kecil dengan ukuran sekitar 4-6 mm. Inilah ukuran batu ginjal yang bisa keluar secara alami lewat urine dalam kisaran waktu 30-45 hari. Akan tetapi, dianjurkan untuk menggunakan bantuan obat kencing batu agar proses keluarnya lebih lancar.

Berikutnya, ukuran batu ginjal yang besar dengan ukuran sekitar 6-10 mm. Untuk mengeluarkannya, kamu perlu melakukan tindakan medis. Makanya, ini juga dianggap sebagai ukuran batu ginjal yang berbahaya.

Operasi batu ginjal di fasilitas medis yang sudah bekerja sama dengan BPJS Kesehatan maka akan ditanggung biayanya. Kamu juga kemungkinan bisa melakukan klaim ganda jika punya asuransi kesehatan lain. Namun ini bergantung pada ketentuan masing-masing asuransi.