Cara Daftar JKN Mobile untuk Pendaftaran BPJS Online

daftar jkn mobile

JKN Mobile adalah aplikasi yang didesain BPJS Kesehatan untuk memberikan kemudahan akses bagi peserta JKN-KIS. Dengan menggunakan aplikasi dari BPJS Kesehatan ini, kamu bisa mendapatkan berbagai informasi penting seputar akun BPJS kamu. Simak cara daftar JKN mobile di artikel ini.

Cara Daftar JKN Mobile dan Login BPJS Kesehatan

Kamu diharuskan untuk membuat akun di aplikasi Mobile JKN sebelum menikmati fiturnya. Berikut adalah cara daftar aplikasi Mobile JKN dan login BPJS Kesehatan online:

1. Install aplikasi Mobile JKN di smartphone

Sebelum menggunakan aplikasi Mobile JKN, kamu harus mengunduh dan menginstal di smartphone kamu. Kunjungi App Store atau PlayStore untuk mengunduhnya gratis.

Setelah itu, kamu yang sudah menjadi peserta JKN KIS harus mengikuti tahapan berikutnya.

2. Pilih “Daftar”

Setelah kamu instal, buka aplikasi BPJS Kesehatan ini dan klik “Masuk/Daftar” yang ada di pojok kiri atas. Setelah itu, pilih “Daftar”

3. Lengkapi data diri

Selanjutnya kamu akan masuk ke halaman Pendaftaran Pengguna Mobile. Pada tahap pendaftaran, kamu diharuskan untuk mengisi data diri sesuai identitas. Data yang harus diisi meliputi:

  • NIK (Nomor Induk Kependudukan)
  • Nama Lengkap
  • Tempat Tanggal Lahir
  • Captcha

Setelah semua kolom diisi, klik “Verifikasi Data” untuk melanjutkan.

4. Verifikasi data

Setelah memasukkan data diri, lakukan verifikasi data untuk email dan nomor handphone agar nantinya memudahkan kamu untuk login. Berikut langkah verifikasinya:

  • Masukkan NIK kembali.
  • Masukkan Nomor Handphone, lalu klik “Kirim Kode Verifikasi”, masukkan OTP yang dikirimkan melalui SMS dan klik “Verifikasi.
  • Masukkan Email, lalu klik “Kirim Kode Verifikasi”, masukkan OTP yang dikirimkan melalui Email dan klik “Verifikasi.
  • Masukkan Password yang diinginkan.
  • Konfirmasi Password kembali.
  • Klik registrasi.

Data email tidak wajib diisi atau opsional. Namun, sangat disarankan untuk melakukan verifikasi email agar nantinya kartu peserta bisa dikirim ke email. Kamu juga bisa melakukan konformasi via email apabila nomor handphone bermasalah.

5. Login JKN Mobile

Pendataran sudah diproses dan kamu sudah bisa login. Berikut cara masuk ke akun Mobile JKN:

  • Pilih jenis identitas, Nomor Kartu JKN (jika sudah menjadi peserta BPJS Kesehatan) atau NIK (jika sudah menjadi peserta maupun belum menjadi peserta)
  • Masukkan nomor identitas
  • Masukkan password
  • Masukkan kode captcha
  • Klik “Masuk”

Setelah masuk ke akun Mobile JKN, kamu sudah bisa langsung menikmati berbagai fitur yang ada di aplikasi ini.

Cara Daftar BPJS Online via Mobile JKN

Jika kamu belum menjadi peserta BPJS, kamu bisa melakukan daftar BPJS online melalui fitur Pendaftaran Peserta Baru di aplikasi Mobile JKN. Urutan cara daftar JKN Mobile untuk peserta BPJS baru adalah sebagai berikut:

1. Unduh aplikasi JKN Mobile

Aplikasi ini bisa kamu dapatkan melalui Play Store untuk Android dan App Store untuk iPhone.

2. Login ke akun Mobile JKN

Menu Pendaftaran Peserta Baru hanya bisa dibuka apabila kamu sudah memiliki akun dan masuk ke Mobile JKN. Jika kamu belum memiliki akun, lakukan pendaftaran seperti cara Daftar di atas.

2. Pilih opsi “Pendaftaran Peserta Baru”

Setelah mendaftar dan login ke akun, pilih menu Pendaftaran Peserta Baru. Selanjutnya masukkan Nomor Kartu Keluarga dan kote captcha, lalu klik “Proses”.

Jika ada anggota keluarga lain yang sudah menjadi peserta maka datanya akan muncul. di halaman tersebut. Kemudian lanjutkan dengan klik “Selanjutnya”

3. Masukkan data diri

Kamu akan diminta buat memasukkan data diri berupa:

  • Nomor Kartu Keluarga
  • Nomor Induk Kependudukan
  • Status Perkawinan
  • Hubungan Keluarga
  • Nama Lengkap
  • Jenis Kelamin
  • Tempat Lahir
  • Tanggal Lahir
  • Alamat
  • Faskes Tingkat Pertama

Lalu, pilih menu Selanjutnya.

4. Pilih kelas rawat inap

Selanjutnya kamu diharuskan memilih kelas rawat inap yang nantinya akan menentukan besaran iuran yang akan dibayarkan. BPJS terbagi menjadi kelas 1, 2, dan 3. Namun nantinya kelas BPJS akan dihapus pada tahun 2025.

Namun untuk saat ini, pendaftaran dan juga iuran yang diberlakukan di tahun 2023 ini masih sama dengan sebelumnya.

5. Masukkan kontak keluarga

Selanjutnya masukkan alamat email dan juga nomor handphone, lalu klik “Selanjutnya”.

6. Pembayaran iuran lewat nomor virtual account

Selanjutnya kamu akan diarahkan ke halaman pendaftaran autodebit. Jika memang ingin mendaftar autodebit, silakan isi informasi bank sesuai yang dibutuhkan.

Autodebit BPJS bisa melalui Bank Mandiri atau BCA dan bisa juga melalui Doku, Visa, dan Mastercard.

Selanjutnya pilih “Kirim Virtual Account” dan nantinya nomor VA untuk setiap akun yang didaftarkan akan muncul. Kamu diharuskan melakukan pembayaran 2 minggu setelah pendaftaran selesai.

Cara Daftar Autodebet BPJS Kesehatan Lewat Aplikasi Mobile JKN

Jika ingin mendapatkan manfaat dari BPJS Kesehatan, pastikan kepesertaan aktif dengan membayar iuran secara rutin. BPJS Kesehatan memiliki fitur autodebet yang dapat memudahkan peserta agar tidak terlewat membayar iuran setiap bulannya.

Berikut cara mendaftar autodebet melalui aplikasi Mobile JKN:

  • Masuk ke aplikasi Mobile JKN.
  • Pilih “Menu Lainnya”.
  • Pilih “Pendaftaran Auto Debit”.
  • Masukkan data yang diperlukan.
  • Pilih salah satu bank yang kamu miliki.
  • Klik centang setelah membaca syarat dan ketentuan.
  • Masukkan nomor peserta BPJS, nomor rekening, dan nomor HP aktif.
  • Masukkan kode OTP yang dikirimkan ke nomer handphone kamu.
  • Masukkan kode verifikasi captcha.
  • Klik “Proses”.
  • Pendaftaran autodebet BPJS Kesehatan berhasil.

Cara Daftar Antrean BPJS Kesehatan Lewat Aplikasi Mobile JKN

Seperti kita ketahui jumlah peserta BPJS Kesehatan memang sangat banyak dan terkadang ini menciptakan antrean yang panjang di fasilitas kesehatan, baik yang pertama maupun tingkat lanjutan.

Namun sebenarnya kamu tidak perlu lagi mengkhawatirkan hal ini karena adanya fitur antrean online BPJS yang bisa dimanfaatkan.

Berikut cara daftar antrean BPJS Kesehatan via aplikasi Mobile JKN adalah sebagai berikut:

  • Klik “Pendaftaran Pelayanan (Antrean)”
  • Pilih jenis polis
  • Pilih tanggal daftar
  • Pilih jadwal kedatangan
  • Tuliskan keluhan yang dirasakan.

Di atas merupakan menu yang harus diisi untuk pendaftaran faskes tingkat pertama. Khusus untuk pendaftaran faskes tingkat lanjut, kamu harus lebih dulu memiliki surat rujukan dari faskes tingkat pertama.

Cara Download Kartu BPJS Kesehatan

Kehilangan kartu BPJS Kesehatan bisa membuat kamu resah. Apalagi saat kamu ingin berobat. Namun jangan khawatir, sebab ternyata ada cara download kartu BPJS Kesehatan dan kemudian mencetaknya dengan bantuan aplikasi JKN mobile.

Dengan adanya aplikasi JKN mobile, kamu bisa download kartu BPJS Kesehatan secara online dan kemudian mencetaknya:

  1. Cara mendapatkan kartu BPJS Kesehatan yang pertama dilakukan adalah, masuklah ke aplikasi JKN mobile dan lakukan login BPJS Kesehatan
  2. Pilih “Kartu Peserta”, yang ada di bawah
  3. Setelah muncul gambar kartu KIS, pilih “Kirim Email”
  4. Lalu, dokumen kartu BPJS Kesehatan akan dikirimkan ke e-mail terdaftar
  5. Cek pesan masuk di e-mail terdaftar, yang berisi dokumen kartu BPJS Kesehatan
  6. Cara mendapatkan kartu BPJS Kesehatan berikutnya adalah dengan mengunduh kartu BPJS Kesehatan
  7. Setelah selesai download, kartu BPJS Kesehatan pun siap kamu cetak

Fitur yang Didapat setelah Daftar JKN

Setelah kamu mendaftar dan memiliki aplikasi ini, pasti kamu bakal menemukan 21 fitur. Biar gampang menggunakannya dan gak salah, yuk cari tahu fitur apa saja yang tersedia dan fungsinya.

FiturFungsi
Fitur Pendaftaran PesertaMendaftarkan diri sebagai peserta PBPU
Fitur PesertaInformasi kepesertaan peserta dan anggota keluarga.
Fitur Ubah Data PesertaMengubah data pribadi termasuk no.hp, email, dan lainnya.
Fitur Ketersediaan Tempat TidurInformasi rawat inap di RS.
Fitur Obat yang DitanggungInformasi jenis obat yang ditanggung untuk peserta JKN-KIS
Fitur PremiInformasi tagihan iuran
Fitur Jadwal Tindakan OperasiInformasi jadwal dan lokasi operasi peserta sesuai nama dalam Aplikasi Mobile JKN
Fitur Pendaftaran Pelayanan
  • Informasi pendaftaran pelayanan kesehatan di Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) dan Fasilitas Kesehatan Rujukan Tingkat Lanjutan yang telah memiliki sistem antrean BPJS Kesehatan.
  • Wadah penilaian dan masukan terhadap pelayanan yang pernah diterima di FKTP melalui Walk Through Audit (WTA)
Fitur Pendaftaran Auto DebitPanduan pendaftaran dengan pembayaran iuran autodebit.
Fitur PembayaranPanduan pembayaran sesuai channel autodebit Bank dan E-Money, serta top up saldo E-Money.
Fitur Catatan PembayaranRiwayat pembayaran dan denda.
Fitur Riwayat PelayananInformasi riwayat pelayanan dari fasilitas kesehatan.
Fitur SkriningRiwayat kesehatan yang berisi pertanyaan dan pernyataan terkait riwayat kesehatan.
Fitur Cek VAMenampilkan nomor Virtual Account peserta.
Fitur Info JKNInformasi seputar program JKN-KIS dari manfaat hingga hak dan kewajiban peserta.
Fitur LokasiMemberikan informasi lokasi pengguna hingga kantor BPJS dan faskes terdekat.
Fitur Pengaduan KeluhanWadah pengaduan secara tertulis maupun melalui telepon.
Fitur Skrining Mandiri Covid-19Informasi, pertanyaan, hingga lokasi peserta terkait Covid-19.
Fitur Konsultasi DokterKonsultasi kesehatan dengan dokter di tempat FKTP secara online.
Fitur Kartu PesertaKartu peserta JKN-KIS digital.
Fitur Artikel dan FAQInformasi seputar kesehatan dalam bentuk artikel dan pertanyaan yang sering diajukan.

Manfaat yang Kamu Dapatkan Jika Daftar JKN Mobile

Manfaat Mobile JKN sebenarnya sesuai dengan fitur yang kamu gunakan. Jadi, setidaknya ada 21 manfaat dari aplikasi online ini bagi peserta BPJS Kesehatan.

Mau tahu lebih banyak tentang manfaatnya? Simak penjelasan berikut:

1. Memudahkan pendaftaran

Untuk daftar BPJS Kesehatan jadi gak ribet karena gak harus datang ke kantor BPJS Kesehatan. Cukup buka aplikasi, isi biodata, verifikasi, maka kamu sudah terdaftar deh!.

Kemudahan pendaftaran lewat JKN Mobile bisa dilakukan semua, baik calon Peserta Bukan Penerima Upah ataupun peserta mandiri yang belum terdaftar di BPJS Kesehatan.

2. Mengubah data dan informasi diri lebih simpel

Ganti nomor ponsel, email, atau yang lainnya gak lagi ribet lewat aplikasi ini. Kamu hanya perlu buka fitur Ubah Data Peserta dan mengganti dengan informasi terbaru. Tentunya fitur ini benar-benar membantu dan menghemat waktu kamu.

3. Daftar antrean BPJS Kesehatan via aplikasi Mobile JKN

Seperti yang dijelaskan di atas, peserta dapat mengambil antrean faskes melalui aplikasi Mobile JKN. Tujuan dari fitur ini adalah untuk mengurai antrean BPJS di fasilitas kesehatan yang sering kali menumpuk.

4. Gampang cek tagihan dan bayar iuran

Cek tagihan dan bayar iuran juga gak perlu ribet lagi dengan fitur yang tersedia. Dengan memakai aplikasi ini kita bisa mengecek berapa jumlah tagihan untuk iuran program JKN kita. Tidak hanya itu, proses pembayarannya juga bisa diinfokan melalui transfer bank atau Tokopedia.

Selain di fitur ini, kamu juga bisa mencoba cek BPJS kamu di Lifepal lewat BPJS Digital. Caranya juga simpel banget, lho!

5. Mudah dalam menyampaikan keluhan

Selama ini yang kita tahu keluhan kepada BPJS dan pelayanannya disampaikan melalui telepon atau email. Nah, lewat fitur yang tersedia, kamu bisa menyampaikan pengaduan atau keluhan kita. Daripada kita repot-repot pergi ke kantor BPJS kesehatan lebih baik menggunakan klik mobile JKN ini untuk keluhan kita.

6. Gampang cari dokter untuk konsultasi offline dan online

Fitur yang memudahkan lainnya adalah konsultasi dengan dokter secara offline ataupun online.Kamu bisa melihat jadwal praktek dokter untuk konsultasi langsung. Jadi, gak perlu mendatangi faskes dan menanyakan ke petugas di faskes.

Layanan CHIKA dan PANDAWA dari BPJS Kesehatan

Selain melalui aplikasi Mobile JKN, BPJS Kesehatan juga memberikan layanan melalui WhatsApp untuk memudahkan peserta. Apa saja manfaat dari kedua layanan ini?

Layanan CHIKA BPJS Kesehatan

Layanan CHIKA (Chat Assistant JKN) BPJS Kesehatan adalah layanan yang disediakan oleh BPJS Kesehatan yang memungkinkan peserta BPJS Kesehatan untuk mengakses informasi terkait kepesertaan, manfaat, dan pelayanan kesehatan yang tersedia.

Kamu bisa menikmati layanan ini di aplikasi WhatsApp di nomor 08118750400 atau melalui Telegram @Chika_BPJSKesehatan_bot

Beberapa menu layanan CHIKA BPJS Kesehatan antara lain:

  • Cek Status Peserta
  • Cek Tagihan Iuran
  • Skrining Kesehatan
  • Info JKN
  • Panduan Layanan
  • Layanan Pandawa
  • Cari Lokasi

Dengan adanya layanan CHIKA BPJS Kesehatan ini, diharapkan peserta BPJS Kesehatan dapat memperoleh layanan kesehatan yang lebih baik dan efisien serta terhindar dari risiko penipuan atau pelayanan yang tidak sesuai dengan standar yang ditetapkan.

Layanan PANDAWA BPJS

Layanan PANDAWA bisa diakses di nomor WhatsApp 08118165165. Jam operasional layanan ini adalah hari Senin-Jum’at jam 08.00-15.00 waktu setempat.

Beberapa fitur yang bisa diakses dari layanan ini adalah sebagai berikut:

  • Pendaftaran peserta JKN-KIS baru
  • Penambahan anggota keluarga
  • Pendaftaran bayi baru lahir
  • Mengubah jenis kepesertaan
  • Mengubah data identitas
  • Mengubah data golongan dan gaji
  • Mengubah Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP)
  • Menonaktifkan peserta meninggal
  • Memperbaiki data ganda
  • Mengaktifan kembali JKN-KIS

Adanya layanan via WhatsApp tentunya lebih praktis dibandingkan melalui aplikasi. Namun tentunya fitur terlengkap tetap dimiliki oleh Mobile JKN.

Tips dari Lifepal! BPJS Kesehatan telah menyediakan berbagai layanan online yang bisa dimanfaatkan oleh peserta dan calon peserta. Bahkan administrasi kepesertaan entitas BPJS Kesehatan bisa dilakukan sepenuhnya online.

Dengan memanfaatkan berbagai layanan online ini, peserta tidak perlu lagi antre di kantor BPJS Kesehatan dalam mengurus kepesertaannya. Lebih baik lagi, peserta bahkan tidak perlu antre terlalu lama di faskes untuk mendapatkan layanan kesehatan.

Oleh karena itu, manfaatkan layanan online yang sudah disediakan ini dengan baik jika ingin mendapatkan pelayanan BPJS Kesehatan yang lebih efisien. Semoga informasi ini bermanfaat!

Tanya Jawab Seputar Daftar JKN Mobile

JKN Mobile adalah aplikasi yang didesain BPJS Kesehatan untuk memberikan kemudahan akses bagi peserta JKN-KIS. Dengan menggunakan aplikasi dari lembaga penyelenggara program jaminan kesehatan ini, kamu bisa mendapatkan berbagai informasi. Cari tahu cara daftar JKN Mobile dalam artikel ini.
Jika kamu sudah menggunakan aplikasi ini, maka kamu gak perlu ribet menyampaikan keluhan atau pelayanan dan lainnya. Kamu cukup buka Fitur Pengaduan Keluhan yang menjadi wadah bagi peserta yang ingin menyampaikan pengaduan atau keluhan.