Mobil Listrik Honda SUV e: Kenali Keunggulannya

mobil listrik honda

Honda masih menahan diri untuk memasarkan produk mobil listrik di dalam negeri. Padahal, Honda telah mendaftarkan hak paten mobil listrik Honda SUV e dengan nomor A00201901438 di Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham).

Mobil listrik Honda SUV e sejatinya telah dipasarkan di sejumlah negara. Bahkan prototype Honda SUV e sudah dipamerkan dalam beberapa kesempatan termasuk di Auto Shanghai tahun 2021, serta Tokyo Motor Show dan Frankfurt Motor Show pada 2019 silam.

Hal ini menandakan Honda menunggu momentum tepat untuk memasarkan produk kendaraan elektriknya di Indonesia.

Sementara pabrikan dari China, Korea Selatan, atau pabrikan dari Jepang lainnya seperti Mitsubishi, Nissan dan Toyota telah lebih dulu memasarkan produk mobil listriknya di Indonesia.

Pihak Honda mengakui telah mendaftarkan hak paten SUV e di Kemenkumham sejak 2019. Namun hal ini bukan pertanda bahwa SUV e segera masuk pasaran di indonesia.

Potensi mobil listrik Honda masuk Indonesia

Meskipun Honda belum memberi pernyataan bakal memasarkan mobil listrik di Tanah Air bukan berarti meniadakan Indonesia sebagai pasar kendaraan elektrik dari pabrikan dengan logo “H” ini.

Sebab, Honda telah menargetkan dua per tiga dari penjualan secara global pada 2030 mendatang berasal dari mobil listrik.

Persaingan mobil listrik di Indonesia cukup tinggi mengingat masuknya mobil-mobil listrik pabrikan dari sejumlah negara.

Langkah PT Honda Prospect Motor (HPM) mendaftarkan paten mobil listrik SUV e ditengarai sebagai sinyal dari kesiapan Honda memasarkan kendaraan listrik di dalam negeri.

Hak paten tersebut dimaksudkan untuk melindungi kekayaan intelektual dari produk SUV e. Sedangkan pemasaran kendaraan elektrik dari Honda masih dalam tahap studi terhadap teknologi, regulasi, infrastruktur, dan kebutuhan konsumen di Indonesia.

Sekalipun begitu, Honda memastikan kendaraan elektrik sudah menjadi visi global ke depan. Honda memiliki komitmen untuk menghadirkan produk teknologi kendaraan ramah lingkungan, bersih emisi namun memiliki performa yang tinggi.

Meski begitu, jangan lupa bahwa pemiliknya tetap harus mempertimbangkan pajak mobil listrik yang berlaku di Indonesia.

Keunggulan mobil listrik Honda SUV e

Honda SUV e merupakan mobil kecil dengan kapasitas maksimal lima penumpang. Baterai mobil dapat terisi 80 persen dalam tempo 30 menit dan mampu berakselerasi dalam kecepatan 0-100 km/jam dalam 8 detik.

Keunggulan lainnya, Honda SUV e dapat menempuh jarak 300 km hanya dalam sekali pengisian baterai. Sebab Honda e ini memiliki motor listrik yang bisa menghasilkan dua tenaga yaitu sebesar 136 PS dan 154 PS, dengan torsi 315 Nm.

Meskipun mungil, model SUV e tergolong canggih karena dilengkapi fitur-fitur modern. Mobil ini dilengkapi LCD dengan ukuran 12,3 inci dan memiliki kabin dengan material mumpuni.

Bodi mobil tipe Honda SUV e merupakan hasil pengembangan dari HR-V yang dikonsep futuristik. Honda tetap mempertahankan performa akselerasi dengan menghadirkan rasa kesenangan tersendiri saat berkendara.

Jenis mobil listrik Honda

Cina tergolong beruntung karena telah mendapat kesempatan melihat protoype SUV e dalam pameran Auto Shanghai 2021 pada 19-28 April yang lalu. Bahkan, mobil listrik SUV e bakal diproduksi massal di China pada 2022 mendatang.

Selain itu, dalam waktu lima tahun ke depan, Honda akan memamerkan 10 model listrik yang dimiliki di China. Hal ini menandakan Honda memprioritaskan China sebagai pasar unggulan untuk penjualan mobil listrik.

Di China pula Honda memamerkan generasi ketiga dari Honda CONNECT pada Maret 2021. Melalui pameran tersebut kita dapat mengetahui jenis-jenis mobil listrik yang dimiliki Honda.

Adapun jenis-jenis mobil listrik yang sudah dikenalkan Honda di China sebagai berikut:

1. Honda SUV e

Honda SUV e merupakan mobil listrik dengan kapasitas maksimal lima penumpang. Mobil ini memiliki akselerasi tinggi dan memberikan kenyamanan bagi pengendara karena memiliki fitur-fitur yang mendukung kesenangan saat berkendara.

2. Breeze PHEV

Tipe Breeze PHEV merupakan model hybrid plug-in yang dimiliki Honda. Tipe ini mengkombinasikan EV dengan kendaraan hybrid.

Pengembangan tipe Breeze PHEV didasari dari sistem hybrid 2-motor, Sport Hybrid i-MMD. Menurut rencana, tipe ini bakal dijual di China pada 2021 ini.

3. Honda CONNECT generasi ketiga

Honda CONNECT generasi ketiga memiliki fitur-fitur yang mendukung aktivitas sehari-hari untuk memberi sensasi kesenangan berkendara. Mobil generasi ketiga ini mengkoneksikan pengoperasian peralatan rumah dan berbelanja ketika mengemudi.

Menurut rencana, peluncuran Honda CONNECT generasi ketiga bertempat di Cina tahun 2021 ini. Model ini juga mendukung pengoperasian kendaraan melalui tautan smartphone.

Pentingnya punya asuransi mobil

Untuk meminimalisir pengeluaran karena biaya perbaikan mobil yang murah, segera aktifkan asuransi mobil.

Asuransi mobil akan melindungi finansial kamu dari tagihan bengkel yang mahal. Kamu tidak perlu khawatir lagi karena pihak asuransi akan mengcover biaya perbaikan mobil kesayanganmu hingga 100%.

Yuk, cek produk asuransi mobil terbaik di Lifepal! Kalau kamu masih bingung, kamu bisa langsung tanyakan pada ahlinya di Tanya Lifepal. 

Lifepal sudah bekerja sama dengan ribuan bengkel mobil yang tersebar di seluruh Indonesia. Jadi, kamu tak perlu khawatir dan kamu bisa dengan mudah mendapatkan layanan klaim di bengkel rekanan. 

Jangan lupa juga untuk menghitung besaran premi asuransi mobilmu menggunakan kalkulator premi asuransi mobil berikut ini. 

Pertanyaan seputar mobil listrik Honda 

Honda SUV e merupakan mobil kecil dengan kapasitas maksimal lima penumpang. Baterai mobil dapat terisi 80 persen dalam tempo 30 menit dan mampu berakselerasi dalam kecepatan 0-100 km/jam dalam 8 detik.

Keunggulan lainnya, Honda SUV e dapat menempuh jarak 300 km hanya dalam sekali pengisian baterai. Sebab Honda e ini memiliki motor listrik yang bisa menghasilkan dua tenaga yaitu sebesar 136 PS dan 154 PS, dengan torsi 315 Nm.

Perlindungan finansial dari asuransi penting untuk dimiliki agar kamu tidak terbebani dengan pengeluaran mendadak yang pada akhirnya bisa menguras tabunganmu. Pilihan produk asuransi bervariasi sesuai kebutuhan keuanganmu, yaitu asuransi kesehatan, asuransi jiwa, asuransi mobil, asuransi motor, asuransi rumah, dan sebagainya. Untuk mendapatkan referensi produk asuransi terlengkap, cari tahu di Lifepal.