Cara Mendapatkan Diskon Token Listrik Secara Gratis

cara mendapatkan token listrik gratis

Masa pandemi bikin semua orang berada di situasi yang sulit. Belum lagi kalau kena Putus Hubungan Kerja (PHK). Gak cuma makan saja, bayar listrik pun jadi terasa berat. Tapi tak perlu khawatir, karena ada banyak cara mendapatkan token listrik gratis dari pemerintah. 

Seperti yang kita ketahui, sejak awal pandemi, pemerintah melalui PLN memberikan kemudahan kepada masyarakat berupa pembayaran listrik gratis untuk daya 450 VA dan potongan hingga 50% untuk daya 900 VA.

Namun, mulai April 2021, jatah subsidi untuk listrik gratis sudah tidak ada. Gantinya, pihak PLN masih memberikan subsidi berupa potongan harga hingga 50% untuk masyarakat yang memiliki listrik berdaya 450 VA, 900 VA, dan pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM)

Kebijakan ini akan berjalan mulai April 2021 hingga Juni 2021.

Skema diskon token listrik 450 VA

Bagi pelanggan token listrik berkapasitas 450 VA, kamu akan mendapatkan potongan pembayaran listrik hingga 50%. Ada dua cara mendapatkannya, untuk pelanggan prabayar, potongan sebesar 50% akan kamu terima saat melakukan pembelian token.

Adapun untuk pelanggan reguler atau pasca bayar, diskon 50% akan kamu terima saat melakukan pembayaran rekening listrik. Skema ini gak cuma berlaku untuk pelanggan rumah tangga saja melainkan juga berlaku untuk bisnis kecil dan industri kecil dengan pemakaian listrik berkapasitas 450 VA.

Skema diskon token listrik 900 VA

Bagi pelanggan listrik berkapasitas 900 VA, kamu juga tetap akan mendapatkan diskon namun besarannya hanya 25%. Berbeda dari periode sebelumnya di mana kamu akan mendapatkan potongan hingga 50%.

Untuk pelanggan reguler atau pascabayar, kamu akan menerima diskon 25% saat melakukan pembayaran rekening listrik. Adapun pelanggan prabayar yang mendapatkan diskon 25% akan diterima otomatis saat melakukan pembelian token,

Namun, perlu diingat oleh pelanggan listrik berkapasitas 900 VA bahwa diskon ini berlaku hingga pemakaian listrik maksimal 720 jam menyala.

Cara klaim subsidi listrik dari PLN

Setelah mengetahui besaran diskon atau potongan harga yang disubsidi oleh PLN, lalu ketahui juga cara mengklaim subsidi tersebut. Gak usah datang ke kantor PLN, kamu bisa mengklaimnya dari rumah.

Klaim bisa kamu ajukan melalui website PLN di www.pln.co.id atau aplikasi PLN Mobile. Bila ingin cara paling mudah dari yang paling mudah, tinggal kirim pesan saja melalui aplikasi WhatsApp di nomor 08122-123-123.

Meskipun begitu, yang bisa mengajukan klaim melalui 3 cara di atas hanya pelanggan token listrik berkapasitas 450 VA. Untuk pelanggan token listrik berkapasitas 900 VA tidak perlu lagi mengajukan klaim.

Pasalnya, pelanggan token berkapasitas 900 VA tetap akan mendapatkan subsidi listrik tanpa perlu membuka aplikasi PLN Mobile, website, maupun mengirim pesan melalui WhatsApp. Ini berlaku untuk pelanggan prabayar dan pascabayar listrik berkapasitas 900 VA.

Klaim melalui aplikasi PLN Mobile

Langkah pertama, kamu bisa membuka aplikasi PLN Mobile yang sudah terunduh di ponsel. Di halaman beranda, kamu klik “PLN Peduli Covid-19” yang terletak di bagian Info & Promo.

Selanjutnya, input nomor ID pelanggan atau nomor meteran. Setelah diinput, stimulus token listrik akan muncul di layar ponselmu. Terakhir, input Token Stimulus listrik tersebut ke meteran yang sesuai dengan nomor ID Pelanggan.

Klaim melalui website PLN

Langkah pertama, kamu bisa membuka website PLN di www.pln.co.id. Pada halaman utama, kamu pilih menu Stimulus Covid-19. Lalu pilih Token Gratis/Diskon.

Selanjutnya, input nomor ID Pelanggan atau nomor meteran. Setelah berhasil diinput, kamu akan mendapatkan Token Gratis yang tertera di layar gadgetmu.

Terakhir, kamu bisa memasukkan Token Gratis tersebut ke meteran yang sesuai dengan nomor ID Pelanggan.

Klaim melalui WhatsApp

Banyak pelanggan lebih memilih cara nomor tiga ini. Menurut para pelanggan cara ini adalah cara yang paling mudah. Langkah-langkahnya sebagai berikut.

  1. Pastikan kamu sudah memiliki aplikasi WhatsApp, lalu buka aplikasi tersebut.
  2. Bila kamu belum menyimpan nomor customer service PLN, sebaiknya kamu simpan terlebih dahulu agar memudahkan. Ini nomor customer service PLN 08122-123-123.
  3. Jika sudah menyimpannya, kamu buka chat ke nomor 08122-123-123. Di sana kamu akan diarahkan oleh chat blast. Ikuti petunjuk atau arahan yang diberikan. Salah satu arahan tersebut adalah meminta kamu mengirim nomor ID Pelanggan.
  4. Selanjutnya, token gratis akan muncul.
  5. Terakhir, kamu cukup menginput Token Gratis yang diberikan oleh customer service tersebut ke meteran sesuai dengan nomor ID Pelanggan.

Cara mengetahui tagihan listrik secara online

Gak cuma memudahkan saat melakukan pembayaran, PLN terus meningkatkan kualitas pelayanannya. Salah satunya adalah memudahkan pelanggannya yang ingin mengetahui tagihan listrik secara online. Jadi, meskipun di rumah, pelanggan tetap bisa mengetahui tagihan listriknya.

Cek tagihan listrik melalui aplikasi PLN Mobile

Berikut ini langkah-langkah cara mengetahui tagihan listrik secara online melalui aplikasi PLN Mobile:

  1. Pastikan kamu sudah mengunduh dan menginstal aplikasi PLN Online di ponselmu. Bila belum, kamu bisa langsung mencarinya di App Store.
  2. Lalu, buka aplikasi PLN Mobile di ponsel.
  3. Di halaman beranda, kamu bisa memilih menu Informasi pada tab menu.
  4. Selanjutnya, pilih menu Informasi Tagihan dan Token Listrik.
  5. Kamu akan diarahkan untuk menginput nomor ID Pelanggan atau nomor meteranmu. Input data-data tersebut dengan sebenar-benarnya. Lalu klik Cari.
  6. Terakhir, status tagihan listrikmu beserta dengan besaran nominalnya akan tampil di layar ponselmu.

Cek tagihan listrik melalui website

Ada banyak website yang menyediakan layanan pengecekan tagihan listrik yang bisa kamu telusuri dan coba. Beberapa di antaranya adalah cekbill.com, bebasbayar.com, dan rekeninglistrik.intipinfo.com

Sistem yang diterapkan setiap website yang menyediakan layanan cek tagihan listrik pun sama, yakni meminta kamu untuk menginput nomor ID Pelanggan. Beberapa dari website tersebut juga akan meminta kamu menginput nomor ponsel sebagai salah satu proses verifikasi juga.

Cek tagihan listrik melalui e-mail

Bila kamu ingin mendapatkan tagihan listrik rutin melalui e-mail, kamu harus mendaftar dulu ke e-billing di website resmi PLN.

Tips hemat listrik dan hitung perkiraan pengeluaran listrik

Tips agar tagihan listrikmu tidak membengkak di masa pandemi, di antaranya:

Disarankan untuk beralih ke listrik prabayar

Cara ampuh yang pertama adalah pindah dari pelanggan reguler atau pascabayar ke pelanggan listrik prabayar. Mengapa demikian? Karena dengan sistem pengisian pulsa, pemakaian listrikmu tanpa sadar jadi lebih bijak dan hemat. Gak percaya? Buktikan saja.

Hemat dalam menyalakan lampu

Biasakan matikan lampu saat hendak bepergian, apalagi dalam waktu yang panjang. Biasakan juga untuk tidak menyalakan lampu di siang hari, ya. Kamu bisa mengganti seluruh lampu di rumahmu dengan lampu hemat energi.

Matikan elektronik saat tidak digunakan

Jangan biarkan TV atau AC menyala padahal sedang tidak digunakan. Sekalipun gak terlalu memberikan dampak pada kenaikan biaya tagihan listrik, tapi bila dilakukan setiap hari, lumayan juga ya tagihan listriknya.

Menyiasati penggunaan alat elektronik berdaya besar

Buatlah jadwal kapan kamu akan menggunakan alat-alat elektronik berdaya besar tersebut setiap hari atau setiap minggu dan terapkan secara disiplin. Gak dipungkiri bahwa alat elektronik berdaya besar memang penting membantu kegiatan kita sehari-hari, tapi jangan dinyalakan sepanjang hari juga, ya.

Kalkulator perhitungan listrik

Agar tagihan listrik tidak langsung membengkak, kamu bisa juga kok menghitungnya dengan kalkulator perhitungan listrik ini. 

Percayakan perlindungan jiwa pada ahlinya

Bila kamu mempercayakan kebutuhan listrikmu pada PLN, maka percayakan juga pengelolaan keuanganmu pada ahlinya. Ddengan memercayakan pengelolaan keuangan kepada ahlinya, kamu jadi bisa menjaga stabilitas keuangan keluarga. Apalagi kalau ternyata kamu adalah tulang punggung keluarga.

Pengelolaan keuangan dari asuransi jiwa akan memberikan uang pertanggungan yang besar sesuai kebutuhan dengan premi yang terjangkau. Asuransi terbaik dari yang terbaik, Lifepal pilihkan untukmu.

Kalau masih bingung, jangan lupa tanyakan pada ahlinya langsung di Tanya Lifepal!

FAQ seputar cara mendapatkan token listrik gratis

Mulai April 2021 tidak ada lagi token listrik gratis. PLN menggantinya dengan potongan harga hingga 50% bagi pelanggan listrik berkapasitas 450 VA dan 900 VA seperti pelanggan dari kelompok rumah tangga, bisnis kecil atau industri UMKM.

Salah satu cara untuk mendapatkan token gratis adalah dengan pengajuan melalui aplikasi Whatsapp yang bisa dilakukan seperti ini.

  • Pastikan kamu sudah memiliki aplikasi WhatsApp, lalu buka aplikasi tersebut.
  • Bila kamu belum menyimpan nomor customer service PLN, sebaiknya kamu simpan terlebih dahulu agar memudahkan. Ini nomor customer service PLN 08122-123-123.
  • Jika sudah menyimpannya, kamu buka chat ke nomor 08122-123-123. Ikuti petunjuk atau arahan yang diberikan. Salah satu arahan tersebut adalah meminta kamu mengirim nomor ID Pelanggan.
  • Selanjutnya, token gratis akan muncul.
  • Terakhir, kamu cukup menginput Token Gratis dari customer service tersebut ke meteran sesuai dengan nomor ID Pelanggan.
Kamu sebaiknya mendapatkan perlindungan finansial dari asuransi agar kamu tidak terbebani dengan pengeluaran mendadak yang pada akhirnya bisa menguras tabunganmu. Pilihan produk asuransi bervariasi sesuai kebutuhan keuanganmu, yaitu asuransi kesehatan, asuransi jiwa, asuransi mobil, asuransi motor, asuransi rumah, dan sebagainya. Untuk mendapatkan referensi produk asuransi terlengkap, cari tahu di Lifepal.